Asalamualaikum wr.wb teman-teman sobat kalong dimanapun berada.
Saya mau kasih sedikit argumen atau statement pribadi mengenai program Gojek Hemat,
Alangkah baiknya selama uji coba ini kita gunakan program itu sementara, ini bukan karena saya membela kantor, tetapi untuk kita survive kedepannya, untuk teman-teman yang sudah lama disini mungkin sudah tahu latar belakang saya dan saya siapa , dan saya paling anti sama kantor.
Jadi yang saya amati ini akan terjadi perang market antara gojek, grab, maxim , ini program pahit dan menyengsarakan sebenarnya, namun kita juga harus survive, bagaimana caranya?
Kita manfaatkan momentumnya selagi tidak berbayar, untuk menaikkan jumlah order, delay akun dan tolong juga hindari cancelan bagaimanapun kedepannya akan sulit ketika berbayar jika akun tidak bagus terutama yang fokus ride.
Perang dagang ini bukan hanya akan melibatkan eksternal, tetapi algoritma itu sendiri akan berubah juga .
Jadi yang kemungkinan tukang sortir ride under/long trip juga akan berkurang, orderan semakin langka karena persaingan di dalam juga akan semakin ketat.
Jadi kesimpulannya untuk yang akan bisa bertahan pada saat hemat berbayar nanti berjalan adalah orang-orang yang akunya jawara, jumlah trip tinggi,jeda order tidak lama, dan performa bagus.
Jadi saya menyarankan teman-teman semua untuk mengikuti sementara mengambil momentum ini untuk persiapan survive di bulan bulan depannya, terimakasih.
Dan untuk teman-teman grab agar bisa bertahan dan survive harap akunya tetap jawara bagaimanapun caranya, karena persaingan besar akan segera di mulai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar